Friday 30 November 2012

Andre Villas-Boas Murka dengan Bujukan Modric Terhadap Bale


London, Manajer Tottenham Hotspur, Andre Villas-Boas, mengecam sikap Luka Modric yang membujuk Gareth Bale supaya mau bergabung bersamanya di Real Madrid.
Villas-Boas mengatakan kepada mantan pemain Spurs itu, agar tetap fokus dengan timnya dan tidak perlu mengurusi orang lain.
“Modric harus khawatir dengan timnya sendiri. Dia harus khawatir dengan undian babak gugur Champions League. Dia harus khawatirkan Madrid. Saya pikir dia harus fokus pada klubnya dan bukan kami,” tegas AVB kepada Modric.
“Klub sudah melindungi aset untuk meraih tujuan kami. Kami harus lolos ke Champions League. Untuk itu kami membutuhkan pemain yang mampu membuat perbedaan. Kami tidak berniat menjual pemain untuk meraih tujuan kami dan itulah yang terpenting,” lanjutnya mengenai peran Bale di Spurs.
Namun Villas-Boas tak dapat menjamin kalau Bale akan tetap memilih bertahan di White Hart Lane pada jendela transfer Januari 2013.
“Ini sangat sulit dan tidak mustahil. Modric menyadari performa Gareth karena cintanya kepada Tottenham dan koneksinya di sini,” tambah pria berusia 35 tahun itu.

Bagaimana komentar Dexterous mengenai berita bola ini..


Pro Duta Masih Inginkan Andik Vermansyah & Irfan Bachdim


Pro Duta ingin menyatukan Andik dengan Irfan dan Kim Kurniawan.

Andik Vermansyah Indonesia - AFF Suzuki Cup

Bintang tim nasional Andik vermansyah masih menjadi hot player yang diincar berbagai klub top. Persebaya Divisi Utama PT LI dikabarkan siap mengontrak Andik sebesar Rp800 juta. Bahkan, pemain yang mencetak satu-satunya gol ke gawang Singapura melalui tendangan bebas yang ciamik di AFF Cup itu bakal dikontrak selama lima tahun.

Namun Persebaya DU tampaknya masih mendapat rival dari Pro Duta. Tim promosi Indonesia Premier League (IPL) ini tetap menunjukkan ketertarikannya merekrut Andik. Tak hanya itu. Pro Duta pun ingin menyatukan Andik dengan dua bintang muda tim Merah Putih, Irfan Bachdim dan Kim Kurniawan.

"Andik masih menjadi target rekrutmen kami sebagai persiapan menghadapi kompetisi IPL. Sejauh ini memang belum ada kepastian. Namun, proses negosiasi masih berlanjut. Selain Andik, kami juga masih mengincar Irfan dan Kim. Ini menjadi target kami," ujar Sonny Santoso, sekretaris Pro Duta saat berada di Yogyakarta.


Perekrutan trio timnas ini sekaligus mengukuhkan Pro Duta sebagai tim yang mengandalkan pemain muda. Komposisi itu akan dipertahankan oleh pelatih Roberto Bianchi, meski klub yang pernah bermarkas di Sleman, Yogyakarta ini, mengarungi kompetisi IPL yang lebih ketat persaingannya.

Sonny mengakui dengan mengandalkan pemain muda, Pro Duta harus jatuh bangun menghadapi persaingan di Divisi Utama selama dua tahun terakhir. Menurutnya, Pro Duta mulai memetik hasil pada tahun ketiga. Beberapa pemain mereka bergabung dengan timnas. Klub swasta di IPL ini pun berhasil promosi ke kasta tertinggi musim depan.

"Kesabaran kami akhirnya membuahkan hasil. Hanya kami memang harus bekerja keras untuk mewujudkannya," kata Sonny. (gk-51)

IIC, Sasaran Antara Persipura Jayapura


JF. Tiago menyatakan pihaknya lebih memprioritaskan pembentukan tim karena Persipura diperkuat banyak pemain muda musim ini.

Jacksen F Tiago - Persipura Jayapura (GOAL.com/Ist)

Juara bertahan Inter Island Cup, Persipura Jayapura, tak memang target tinggi di turnamen pramusim Indonesia Super League (ISL). Bagi Persipura, IIC merupakan sasaran antara. Pasalnya, target tim Mutiara Hitam ini adalah kompetisi ISL. Melalui kompetisi itu, klub bisa tampil di level internasional.

"Target kami di IIC adalah pembentukan tim yang kokoh. Kami lebih memprioritaskan pembentukan tim karena Persipura diperkuat banyak pemain muda musim ini. Termasuk merekrut dua pemain dari tim PON Papua, Nelson Alom dan Fandi Imbiri," ujar pelatih Jackson F. Tiago 
"Kami juga menambah pemain yang diambil dari kompetisi yunior Persipura. Kami menargetkan juara di ISL karena memungkinkan kami berlaga di kompetisi internasional," tambahnya.

Meski menjadikan sasaran antara, Jackson tetap berharap Persipura bisa mempertahankan gelar juara. Apalagi, sukses di IIC bisa memotivasi Boaz Solossa dkk untuk menghadapi kompetisi yang sesungguhnya. 

"Kami tentu ingin juara. Pasalnya, kami berstatus juara bertahan," kata Jackson lagi.

Sebagai persiapan sebelum berlaga di IIC, Persipura melakukan pemanasan di Yogyakarta. Mereka juga beruji coba melawan Sleman All Star, Minggu (2/12).

"Ini menjadi persiapan yang ideal bagi kami menjelang tampil berlaga di IIC. Sebelumnya, kami melakukan pemanasan di Batu, Malang dan Surabaya," pungkas pelatih asal Brasil ini. (gk-51)

Filipina 2 - 0 Myanmar


0
Selesai
November 30, 2012 8:20 PM WIB
Suphachalasai Stadium — Bangkok
Wasit:‬ Yaqoob Said Abdullah Abdul Baki‎

Nike Match Report: Filipina 2-0 Myanmar

Filipina memastikan diri menemani Thailand melaju ke semi final.


AFFSC: Philippines Vs Myanmar, Suphachalasai Stadium


Filipina memastikan satu tempat di semi final Piala AFF setelah pada pertandingan penentuan melawan Myanmar di Suphachalasai Stadium, Jumat [30/11] malam berhasil menang 2-0. Dengan demikian Filipina menemani Thailand yang menjadi juara Grup A setelah mengalahkan Vietnam 2-0.

Kedua tim bermain terbuka sejak awal. Peluang pertama Filipina diperoleh lewat tendangan bebas Phil YH di menit ketiga. Namun bola tepat di tangkapan Si Thu.

Pada menit ketujuh, Myanmar nyaris saja mereka unggul. Umpan silang dari sayap kanan disambut sundulan kepala Yan Paing namun bola masih melambung di atas mistar

Memasuki menit ke-20, para pemain kunci kedua tim mulai memperlihatkan kontribusi besarnya. Kyi Lin dan Yan Paing untuk Myanmar sementara Filipina di tangan Younghusband bersaudara.

Filipina lebih fokus ke pertahanan dan mengandalkan serangan balik dan kelemahan terbesar Myanmar ada di penyelesaian akhir. Tak heran pertandingan masih 0-0.

Kedua tim mulai panas. Dua menit terakhir Myanmar mendapat peluang namun aksi David Htan hanya berbuah sepak pojok.

Hingga babak pertama berakhir, skor pertandingan tetap 0-0 Myanmar cuma butuh satu gol untuk lolos karena Thailand sedang unggul 1-0 atas Vietnam. Sementara Filipina, perolehan satu poin akan membawa mereka ke empat besar. Nantikan babak kedua sesaat lagi. 

Gol terjadi di babak kedua lewat Phil Younghusband. Gol tersebut membuat Azkals lolos dari situasi buruk.

Selepas kebobolan, Myanmar seakan tersengat. Sebuah serangan balik disusun Thet Naing namun tendangan Aung Moe dari jarak jauh mengecewakan.

Namun James Younghusband juga berhasil memperoleh peluang emas. Sayang ia gagal memanfaatkan peluang tendangan bebas. Si kulit bundar menghantam tiang gawang. Bola kemudian kembali dalam pengusaannya namun off-side.

Pada menit ke-78 Myanmar kembali memperoleh peluang. Kinerja positif diperlihatkan Yan Aung Kyaw di sayap kanan dan pemain pengganti Soe Kyaw Kyaw membuang kesempatan mencetak gol. Bola sentuhannya melebar.

Sepuluh menit terakhir, Myanmar terus menggempur dan pelatih Park Sung Hwa tak berhenti menggeleng-gelengkan kepala melihat para pemainnya berulangkali gagal mencetak gol.

Justru menit terakhir, bencana menghampiri Myanmar. Filipina menambah gol untuk memastikan satu tiket ke babak semi-final. Guirado menguasai umpan panjang Phil Younghusband dan melepaskan diri dari pengawalan dan menaklukkan Si Thu.


Susunan Pemain:
Filipina Starting XI: Sacapano, Gier, Juan Guirado, Cagara, Murga, Reichelt, De Jong, Mulders, James YH Denis Wolf , Phil YH

Myanmar Starting XI: Si Thu, Maung Iwin, Min Tun, Thanh Win, Aung Kyaw, Htan, Zaw Oo, Aung Moe, Kyi Lin, Si Thu, Yan Paing. 

Persiba Balikpapan Tertarik Rekrut Teerasil Dangda


Persiba juga tengah membidik striker Singapura Shahril Ishak.

Teerasil Dangda - Thailand

Menghilangnya playmaker Robertino Pugliara (Argentina) yang kabarnya kembali ke Persija Jakarta dan belum bisa dipastikannya  striker asal Korsel You Wook Jin bergabung bersama skuat Persiba Balikpapan, membuat manajemen klub mulai mempersiapkan calon alternatif pengganti.

Khususnya di posisi striker, Persiba sepertinya melirik striker timnas Thailand.

Kemungkinan dialihkannya sasaran Persiba, terlihat ketika ketua umum Persiba Syahril HM Taher, sehari setelah menghilangnya Robertino, langsung menghubungi salah satu agen pemain asing untuk mendatangkan Teerasil Dangda.

Ya, striker asal klub Muangthong United yang sejauh ini telah membukukan tiga gol bersama Thailand sekaligus memimpin top skor di Piala AFF 2012 memang menarik simpati Persiba.

“Waktu sudah mepet untuk IIC [Inter Island Cup] tapi untuk kick-off kompetisi ISL kami masih ada waktu sebulan. Jadi pelan-pelan saja, yang pasti kita berusaha tim ini punya striker bagus,” ujar Syahril HM Taher kepada GOAL.com Indonesia.

Bukan hanya nama Dangda, kabarnya Persiba juga tengah membidik striker Singapura Shahril Ishak. Eks striker Persib Bandung tersebut bersama timnya untuk sementara di Piala AFF sudah membukukan dua gol.

Dikonfirmasi kepada Hardimen Koto, agen pemain asing di Indonesia, dirinya mengisyaratkan jika memang ada klub kontestan Indonesia Super League (ISL) yang belakang kepincut dengan dua pemain di atas.

“Ya, sepertinya demikian. Kami akan berusaha mendatangkan Teerasil Dangda atau Shahril Ishak. Doakan saja,” singkat Hardimen Koto melalui pesan pendeknya. (gk-24)

Sriwijaya FC Tutup Tribun Khusus Suporter


Penutupan tribun khusus suporter dilakukan untuk mematuhi aturan yang telah disepakati soal pembekuan kelompok suporter.

Bentrok Beladas & Singamania, Kelompok Suporter Sriwijaya FC (GOAL.com/Hensyi Fitriansyah)

Sriwijaya FC akan memulai pertandingan kandang perdana di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, 7 Desember ini, dalam laga Inter Island Cup (IIC). Untuk mengantisipasi agar pembekuan kelompok suporter bisa berjalan dengan baik, maka Sriwijaya FC akan menutup tribun yang selama ini menjadi tempat khusus bagi salah satu kelompok suporter Sriwijaya FC.

Turnamen IIC akan menjadi laga awal bagi Sriwijaya FC tanpa didukung oleh kelompok suporter. Para suporter dilarang masuk dalam stadion membawa atribut suporter, gendang, tabuhan dan segala macam alat untuk mendukung Sriwijaya FC. Para suporter akan disamakan dengan penonton biasa, tanpa boleh memakai atribut suporter.

Direktur keuangan PT SOM Augie Bunyamin kepada GOAL.com Indonesia, mengatakan, penutupan tribun khusus suporter dilakukan untuk mematuhi aturan yang telah disepakati manajemen dengan Polresta kota Palembang soal pembekuan kelompok suporter.

“Kita akan tutup tribun utara yang selama ini ditempati kelompok suporter. Selain tribun utara, tribun selatan juga akan kita tutup selama turnamen IIC. Jika penonton umum membludak, baru kita akan buka atas izin Polresta Palembang. Soalnya kita ingin mematuhi aturan yang telah dikeluarkan Polresta Palembang tentang pembekuan suporter,” kata Augie, Jumat (30/11).

Dikatakan Augie, Sriwijaya FC dan Polresta Palembang ingin fokus dalam menjaga keamanan. Selain itu, kalau tribun Utara dan Selatan masih dibuka, kelompok suporter masih akan aktif selama pertandingan berlangsung.

“Saya pikir untuk saat ini, semua pihak termasuk kalangan suporter mengikuti dulu aturan Polresta Palembang. Kalau kondisinya nanti terus membaik, tentu ada kemungkinan ada revisi aturan. Turnamen IIC aan jadi pelajaran bagi kita” kata Augie.

Ketua suporter Beladas Simanis Qusoi mengataan jika mereka tidak boleh masuk stadion dengan memakai atribut suporter serta tidak boleh membawa alat-alat untuk mendukung Sriwijaya FC, suporter lawan juga harus tanpa atribut saat mendukung timnya di Jakabaring, karena sangat miris jika suporter Sriwijaya FC hanya diam saja.

“Kalau kami tidak boleh bernyanyi saat mendukung Sriwijaya FC bertanding , dan tidak boleh memakai atribut suporter saat datang ke stadion, kelompok suporter lawan juga harus melakukan hal yang sama,” kata Qusoi. (gk-42)

Thailand 3 - 1 Vietnam


1
Selesai
November 30, 2012 8:20 PM WIB
Rajamangala National Stadium — Bangkok
Wasit:‬ R. Sato‎
82′ (gol bunuh diri) Gia Tu Nguyen

HT: Thailand 1-0 Vietnam

Thailand untuk sementara unggul 1-0 atas Vietnam di Stadion Rajamangala, Bangkok, Jumat (30/11).


AFFSC - young Thailand supporters


Babak I

Thailand berusaha menekan sejak menit pertama, tapi Vietnam yang nyaris mencetak gol lebih dulu. Tendangan keras Sy Cuong Cao dari luar kotak penalti di menit delapan hanya mengenai mistar gawang Kawin Thamsatchanan.

Di menit 20, Thailand bisa unggul. Umpan Apipoo Sunthornpanavej dari dalam kotak penalti bisa dituntaskan dengan sempurna oleh Kirati Keawsombut lewat sontekannya.

Vietnam pun terus berusaha mengejar ketertinggalan. Ada dua kesempatan mencetak gol dimiliki Thanh Pham Luong. Namun jika bukan karena diblok pemain belakang Thailand, bola hasil sepakannya masih melebar dari gawang Kawin.

Di lima menit terakhir jelang turun minum, Nguyen Trong Hoang melepas tendangan jarak jauh yang bisa diblok Kawin. Usaha lanjutan dari Thanh Luong juga hanya terbang di atas gawang Thailand. Skor 1-0 untuk keunggulan Thailand di babak pertama bertahan.

Susunan Pemain:

Thailand: Kawin T, Piyaphon B, Nataporn P, Niweat S, Anucha, Prayat, Apipoo, Sumanya, Arthit, Sompong, Kirati

Vietnam: Duong Hong Son, Nguyen Hong Thien, Nguyen Minh Duc, Nguyen Gia Tu, Au Van Hoan, Cao Sy Cuong, Nguyen Trong Hoang, Phan Thanh Luong, Le Tan Tai, Huynh Quoc Anh, Nguyen Van Quyet

Thailand

26
 - 
5
 - 
33
 - 
11
 - 
-
 - 
7
Sumanya Purisay
Gelandang
65′ 84′
 - 
16
 - 
18
 - 
-
Piyapol Bantao
Gelandang
43′
 - 
-
Kirati Keawsombut
Striker
21′ 65′
 - 
24
Sompong Soleb
Striker
 - 

Vietnam

 - 
-
 - 
-
 - 
-
 - 
-
 - 
-
 - 
-
Van Quyet Nguyen 
Gelandang
72′
 - 
-
 - 
-
Tan Tai Le 
Gelandang
68′
 - 
-
 - 
-
Sy Cuong Cao 
Gelandang
72′
 - 
-
Quoc Anh Huynh 
Gelandang
46′

Cadangan

4
 - 
25
 - 
7
 - 
19
Adul Lahsoh 
Gelandang
 - 
16
 - 
18
 - 
10
 - 

Cadangan

 - 
-
 - 
-
 - 
-
 - 
-
 - 
-
 - 
-
Vu Phong Nguyen 
Gelandang
77′
 - 
-
Nguyen Ngoc Duy 
Gelandang
88′
 - 
-
 - 
-

Pelatih/Manajer

-
 - 

Pelatih/Manajer

 - 
-